Jakarta, Bersamanewstv
Isu reshuffle Kabinet Indonesia Maju jilid II kian santer. PKB memberikan informasi inisial anggota kabinet yang akan di-reshuffle Presiden Joko Widodo (Jokowi).
“Presiden Jokowi akan me-reshuffle anggota kabinet yang dengan inisial huruf M,” kata elite PKB, Luqman Hakim, seperti dilansir detikcom, Kamis (15/04/2021).
Ada beberapa anggota kabinet yang namanya diawali dengan huruf M. Di antaranya Menko PMK Muhadjir Effendi, Menko Polhukam Mahfud Md, Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi, hingga Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko.
Dari empat nama tersebut, nama Moeldoko menjadi yang paling banyak dibicarakan. Itu tak lain karena manuver Moeldoko terkait Partai Demokrat.
Nama lainnya adalah Muhadjir Effendi. Muhadjir diisukan bakal di-reshuffle setelah berembus kabar masuknya PAN ke koalisi Jokowi.
“Di luar itu, jika pun ada isu reshuffle sangat terkait dengan santernya PAN yang bakal bergabung dengan koalisi Jokowi. Nama Kementerian PMK dan Kementerian Perhubungan kerap dikaitkan jika PAN jadi bergabung,” sebut Direktur Eksekutif Parameter Politik Adi Prayitno kepada wartawan, Kamis (15/04/2021). (***)
IMBAUAN REDAKSI: Ayoo…Kita lawan virus Corona (Covid-19)..!! Patuhi protokol kesehatan (Prokes)..!! Jaga jarak dua meter, pakai masker, hindari kerumunan dan rajin cuci tangan pakai sabun di air mengalir. Bukan hebat kali Corona itu kalau kita bersatu..!! 💪💪👍👍🙏🙏