Ini Baru Mantap Laee..!! Dengan Konsep Alam..!! P3KS dan Kelurahan Petisah Tengah Gelar Pesantren Kilat..!!

Mencerdaskan & Memuliakan - April 24, 2021
Ini Baru Mantap Laee..!! Dengan Konsep Alam..!! P3KS dan Kelurahan Petisah Tengah Gelar Pesantren Kilat..!!
 - (Mencerdaskan & Memuliakan)
Editor

Medan, Bersamanewstv

Pesantren kilat Ramadhan dengan konsep alam akan digelar, Kamis (29/04/2021) sampai Minggu, (02/05/2021) di lapangan Serba Guna, Jalan Haji Zainul Arifin, Kampung Sejahtera, Kelurahan Petisah Tengah, Kecamatan Medan Petisah, Kota Medan, Sumatera Utara.

Kegiatan ini dilaksanakan Perkumpulan Pemuda Pemudi Kampung Sejahtera (P3KS) yang ketuai Aminurasyid berkolaborasi dengan Kelurahan Petisah Tengah dan Turun Tangan Medan. Tujuannya untuk menambah ilmu agama bagi pesertanya di bulan suci Ramadhan ini.

“Kegiatan yang direncanakan ini (pesantren kilat) sangat bagus dan positif sekali. Terlebih saat ini anak-anak tidak bisa sekolah tatap muka. Dengan pesantren kilat ini diharapkan para peserta mendapatkan ilmu pengetahuan dan agama,” ujar Camat Medan Petisah, Agha Novrian, didampingi Lurah Petisah Tengah, Juni Hardian, usai menerima silaturahmi P3KS di kantor camat Medan Petisah di Jalan Iskandar Muda, Medan, Jumat (23/04/2021).

Menurutnya, selama ini kegiatan pesantren kilat Ramadhan belum pernah dilakukan oleh masyarakat. Apalagi di Kampung Sejahtera. “Gebrakan ini akan menjadi agenda rutin tahunan kelurahan bekerjasama dengan P3KS dan beberapa lembaga seperti Pewarta Foto Indonesia (PFI) Medan, Eksplore Sumatera, Vertical Rescue Regional Sumut serta Turun Tangan Medan.

Ketua P3KS, Aminurasyid, menghimbau warga untuk bisa mendaftarkan diri mengikuti kegiatan Pesantren Kilat Ramadhan 1442 Hijriyah, yang dimula Kamis, 29 April hingga 3 hari ke depannya di Kampung Sejahtera. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi para peserta dengan tetap menjalankan protokol kesehatan. (SAS)

 

 

IMBAUAN REDAKSI: Ayoo…Kita lawan virus Corona (Covid-19)..!! Patuhi protokol kesehatan (Prokes)..!! Jaga jarak dua meter, pakai masker, hindari kerumunan dan rajin cuci tangan pakai sabun di air mengalir. Bukan hebat kali Corona itu kalau kita bersatu..!! πŸ’ͺπŸ’ͺπŸ‘πŸ‘πŸ™πŸ™

Tinggalkan Komentar

Tag

close
Banner iklan disini