Deli Serdang, Bersamanewstv
Vaksinasi massal untuk pelajar SMK sederajat dilakukan di SMKN I Beringin, Kecamatan Beringin, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Senin (12/09/2021).
Kapolresta Deli Serdang, Kombes Pol Yemi Mandagi, SIK, “mengawal” langsung di lapangan untuk memastikan kelancaran dan kesuksesan vaksinasi yang digelar Badan Intelijen Negara (BIN) daerah Sumatera Utara itu.
Selain Kapolresta Deli Serdang, Kombes Pol Yemi Mandagi, SIK, juga hadir Wakil Bupati Deli Serdang, Muhammad Ali Yusuf Siregar, Dandim 0204/DS Letkol Kav Jackie Yudhantara, dan sejumlah pejabat Pemkab Deli Serdang.
Adapun peserta vaksinasi massal tersebut terdiri dari pelajar SMA/SMK sederajat dari sejumlah sekolah yang ada di Kecamatan Lubuk Pakam, Pantai Labu dan Beringin.
Kegiatan yang dikoordinir langsung Kepala Badan Intelijen Negara Daerah Sumut (Kabinda) Brigjen TNI Asep Jauhari Puja Laksana itu, juga mendapat sambutan dari Presiden Ir Jokowi. Selain memberikan arahan, Presiden Jokowi sempat melakukan sesi tanya jawab tentang vaksin kepada beberapa sekolah melalui zoom meeting secara virtual.
Dalam kegiatan ini sekitar 35 tim tenaga kesehatan diturunkan sebagai vaksinator. Mereka adalah Nakes Puskesmas Karang Anyar, Puskesmas Aras Kabu, Puskesmas Tanjung Morawa, Nakes USU, Puskesmas Bandar Khalifa, Nakes Dinkes Provinsi Sumut, Nakes Poltekes Kemenkes, Nakes RSU Citra Medika, Nakes RSU KM Provinsi Sumut, Puskesmas Batang Kuis dan Puskesmas Lubuk Pakam.
Vaksinasi ini menargetkan 4000 siswa/i. Hingga pukul 17.00 WIB vaksin yang telah disalurkan sebanyak 3.816 siswa/i. (SAS/Humpol DS)
IMBAUAN REDAKSI: Ayoo…Kita lawan virus Corona (Covid-19)..!! Patuhi protokol kesehatan (Prokes)..!! Jaga jarak dua meter, pakai masker, hindari kerumunan dan rajin cuci tangan pakai sabun di air mengalir. Bukan hebat kali Corona itu kalau kita bersatu..!! 💪💪👍👍🙏🙏