Polres Labuhanbatu Rehab Lima Orang Pecandu Narkoba..!!

Mencerdaskan & Memuliakan - September 16, 2021
Polres Labuhanbatu Rehab Lima Orang Pecandu Narkoba..!!
 - (Mencerdaskan & Memuliakan)
Editor

Labuhanbatu, Bersamanewstv

Lima orang pecandu narkotika diberangkatkan Polres Labuhanbatu untuk direhab di panti rehabilitasi Insyaf Pamardi Putra di Medan yang berada di bawah Kementerian Sosial RI, Kamis (16/09/2021).

Pelepasan keberangkatan pecandu narkotika ini dilakukan Kapolres Labuhanbatu, AKBP Deni Kurniawan, SIK, MH, didampingi Kasat Narkoba AKP Martualesi Sitepu, SH, MH, PJU Polres Labuhanbatu serta pihak keluarga yang direhab.

“Rehabilitasi ini untuk ke dua kalinya di tahun 2021. Pada HUT Bhayangkara tepatnya 1 Juli 2021 lalu, Polres Labuhanbatu juga memfasilitasi rehabilitasi terhadap 16 orang korban penyalahguna narkoba,” kata AKBP Deni Kurniawan.

Menurut AKBP Deni Kurniawan, upaya perehaban terhadap korban penyalahgunaan narkoba merupakan bentuk perhatian dari pemerintah.

“Korban penyalahguna narkoba harus dilakukan rehabilitasi sosial maupun medis sesuai pasal 54 dan 55 UU RI No.35 Tahun 2009 tentang narkotika” ujarnya.

Sementara Kasat Narkoba AKP Martualesi Sitepu, SH, MH, berharap semua residen menumbuhkan keinginan sembuh dari pengaruh ketergantungan penyalahgunaan narkoba dengan mengikuti program rehab dengan sungguh-sungguh, sehingga nantinya saat kembali ke lingkungan maupun keluarga menjadi contoh bagi yang lain.

“Kita menghimbau masyarakat agar tidak enggan melaporkan kepada kami maupun BNNK, bila ada anggota keluarganya yang menjadi korban penyalahguna narkoba,” ujarnya.

Adapun kelima residen penyalahgunaan narkoba tersebut yakni Kevin Fernando Manik (24) warga Aek Kanopan Timur Labura dimohonkan ibu kandungnya berinisial DMT. Ruben Karo-karo (25 ) warga Jl Pelita Rantau Utara Labuhanbatu dimohonkan ibu kandungnya ET.

Selanjutnya, Ago Mulia Pranto Siahaan (20) warga Jl Siringo Ringo Binaraga Rantau Utara Labuhanbatu dimohonkan ayah kandungnya ES. Andre Kurnia (25) warga Padang Bulan Rantau Utara Labuhanbatu dimohonkan ayah kandungnya MA. Agung Wijaya Pangestu (18) warga Jl Perisai Bakaran Bartu Rantau Selatan Labuhanbatu dimohonkan ayah kandungnya PW. (STP)

 

IMBAUAN REDAKSI: Ayoo…Kita lawan virus Corona (Covid-19)..!! Patuhi protokol kesehatan (Prokes)..!! Jaga jarak dua meter, pakai masker, hindari kerumunan dan rajin cuci tangan pakai sabun di air mengalir. Bukan hebat kali Corona itu kalau kita bersatu..!!Β πŸ’ͺπŸ’ͺπŸ‘πŸ‘πŸ™πŸ™

Tinggalkan Komentar

Tag

close
Banner iklan disini