Hadiri TMMD..!! Kapolres Karo: Ini Bukti Negara Hadir Melindungi, Mengayomi dan Melayani Rakyatnya..!!

Mencerdaskan & Memuliakan - Februari 20, 2024
Hadiri TMMD..!! Kapolres Karo: Ini Bukti Negara Hadir Melindungi, Mengayomi dan Melayani Rakyatnya..!!
 - (Mencerdaskan & Memuliakan)
Editor

TANAH KARO, BERSAMA

Kapolres Tanah Karo AKBP Wahyudi Rahman, SH, SIK, MM, menghadiri pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 119 Tahun 2024 Kodim 0205/TK di Lapangan Bola Desa Mbal-mbal Petarum, Kec. Lau Baleng, Kab. Karo, Sumatera Utara, Selasa (20/02/2024).

Turut hadir Bupati Karo Cory S Sebayang, Wakil Bupati Karo Theopilus Ginting, Kajari Karo Tri Sutrisno SH MH, Dandim 0205/TK Letkol Inf Ahmad Afriyan Rangkuti dan para pimpinan OPD Pemkab Karo serta undangan lainnya.

Kapolres Tanah Karo AKBP Wahyudi, menyampaikan selaku Forkopimda pada institusi Polri khususnya Polres Tanah Karo, dia sangat mendukung Kodim 0205/TK secara personil dan tim melaksanakan pembangunan di Desa Mbal-mbal Pertarum melalui program TMMD.

Menurutnya, kegiatan ini suatu program yang baik dan tepat sasaran. Apa lagi lokasinya di daerah terluar Kab. Karo

“Ini salah satu bukti bahwa negara hadir untuk melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat. Saya yakin program TMMD ini dapat menyuport kesejahteraan masyarakat di “Bumi Turang” Tanah Karo Simalem,” pungkasnya. (HB11)

 

 

IMBAUAN REDAKSI:

Meski pemerintah menyatakan status endemi, bukan berarti Virus Corona (Covid-19) sudah tidak ada lagi. Tetap waspada dan yakinlah Corona tak bisa berbuat apa-apa kalau kita tetap bersatu..!!

Tinggalkan Komentar

Tag

close
Banner iklan disini